Unlimited Hosting WordPress Developer Persona

Website Instan

Inilah 5 E-Commerce Terbesar Di Indonesia Tahun 2017


Sektor perdaganan dengan model bisnis E-Commerce di Indonesia terus menggeliat, dapat dilihat dari banyaknya situs e-commerce yang bermunculan akhir-akhir ini. Perdagangan dengan memanfaatkan teknologi digital ini adalah merubah sistem pembelanjaan tradisional. Adapun cara pembeliannya pun bermacam-macam mulai dari penggunaan kartu kredit hingga transfer manual via ATM.

Menurut survey, kategori e-commerce yang paling digemari adalah pakaian, sepatu, alas kaki, tas, jam tangan, tiket pesawat, smartphone, aksesoris kendaraan, kosmetik dan buku. Dengan memanfaatkan internet, para pebisnis e-commerce dapat menjangkau lebih jauh para pelanggan, pelanggan dapat dengan mudah melihat koleksi yang diperjualbelikan dengan mudah pada etalase portal e-commerce tersebut.

Pada artikel kali ini, kita akan melihat siapa saja pemain E-Commerce di Indonesia yang sedang naik daun pada tahun 2017 ini berdasarkan peringkat Top Site Alexa.

1. Tokopedia

adalah salah satu portal online shop terbesar di Indonesia yang didirikan oleh William Tanuwijaya dan Leontinus Aplha Edison pada tahun 2009. Pada portal tokopedia ini, memungkinkan individu dan pemilik bisnis yang ada di Indonesia untuk membuka lapak maya nya di portal tersebut. Selain itu, pemilik bisnis dapat mengelola lapaknya sendiri secara mudah dan gratis.

Selain kenyamanan dalam berbelanja, tokopedia memberikan pengalaman berbelanja secara online yang Aman. Karena keamanan inilah faktor utama pada e-commerce. Saat ini, tokopedia berada pada urutan ke 6 pada Top Sites Website in Indonesia.

2. Bukalapak

adalah salah satu marketplace terbesar di Indonesia, seperti situs lainnya yang melakukan jual beli, menyediakan sarana perantara dari konsumen ke komsumen. Siapa saja dapat membuka toko online pada portal bukalapak. Sesuai dengan misi dari buka lapak Memberdayakan UKM yang ada di seluruh penjuru Indonesia. 

Maka siapapun yang mau berjualan di bukalapak tidak memandang produk yang dijual itu eceran atau grosir. Sistem keamanannya pun sangat baik, dengan sistem konfirmasi pembeli terhadap barang yang sudah dibeli ini membuat pembeli nyaman ketika bertransaksi. Hingga saat ini, bukalapak telah meraih banyak penghargaan best e-commerce dari berbagai media. Saat ini, bukalapak berada pada urutan ke 11 pada Top Sites Website in Indonesia.

3. Kaskus FJB

Siapa yang tidak mengenal Kaskus, kaskus dikenal sebagai Forum terbesar di Indonesia. Dengan nama besarnya, telah membuat kaskus FJB menjadi urutan ke 12 pada Top Sites Website in Indonesia. Kaskus menjadi pusat FJB pertama dan terbesar di Indonesia. Belanja dengan harga yang murah, unik, lengkap, aman, bisa dinego dan pembayaran dengan sistem Cost On Delivery (COD).

4. Lazada

Lazada merupakan pioner atau perintis e-commerce di Indonesia, perusahaan ini adalah jaringan toko online yang bermuara pada perusahaan raksasa ritel asal Jerman bernama Rocket Internet. Lazada pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 2012.

Lazada yang dikenal juga sebagai Amazon-nya Asia ini menyediakan berbagai jenis produk. Mulai dari elektronik, buku, mainan anak, alat olahraga, produk kecantikan hingga alat kesehatan. Sesuai dengan tagnya Lazada "Belaja gak pake ribet" maka lazada menawarkan solusi untuk masyarakat Indonesia dapat menikmati kemudahan dalam berbelanja, dengan mudahnya penggunaan website dan menyediakan berbagai sistem pembayaran yang lengkap.  Saat ini, lazada berada pada urutan ke 15 pada Top Sites Website in Indonesia.

 5. Blibli

Urutan ke 5 adalah Blibli, blibli muncul sebagai pelopor mall online tebesar & terlengkap di Indonesia. Dengan taglinenya Big Choices Big Deals menawarkan lebih dari 2 juta produk dari brand dan merchant yang terpercaya sehingga kualitasnya pun terjamin. Blibli.com juga berkomitmen memberikan pengalaman berbelanja online yang aman, nyaman, dan menyenangkan.

Dengan menghadirkan kemudahan dalam pembayaran yaitu cicilan 0%, Cash On Delivery, internet banking dan transfer ATM, selain itu blibli memberikan layanan gratis pengiriman ke seluruh Indonesia, adanya customer care, hingga garansi pengembalian produk.  Saat ini, blibli berada pada urutan ke 22 pada Top Sites Website in Indonesia.

Demikianlah artikel mengenai 5 E-Commerce Terbesar Di Indonesia Tahun 2017 ini. Jika dilihat dari popularitasnya, ternyata Indonesia tidak kalah dengan e-commerce di luaran sana. Semoga dengan adanya portal e-commerce ini, dapat dimanfaatkan dan membuka peluang bisnis bagi para ukm-ukm yang belum membuka bisnisnya dalam dunia internet. Namun tetap perlu diperhatikan, keamanan, kenyamanan dan kepuasan dalam berbelanja menjadi faktor utama.


_rhiel_

2 komentar

  1. Ke 5 Marketplace diatas memang layak mendapat predikat terbesar karena sudah banyak pelapak yang bergabung disana dan layanannya rata rata bagus
  2. Yups, disebut juga merchant.
    Dimana rekan bisnis tersebut kebanyakan sudah terverifikasi.